Pj sekda Rohul Lounching Aplikasi E-Audit SIMABEL

Berita, Daerah, Rohul391 views

Rohul:Riaunet.com~Bupati Rokan Hulu, tang diwakili Pj.Sekda Rohul, Rabu 1 Agustus 2018, resmi melauncing pemakaian sistem E-audit SIMABEL . Sebagai percontohan, sistem E-audit ini bakal diterapkan pertama kali di Desa Rambah Samo Barat.

Acara pelaunchingan sistem E-audit yang di selenggarakan di Sapadia Hotel ini, merupakan salah satu upaya untuk peningkatan kapabilitas dan pengawasan terhadap jalannya roda pemerintahan di Rokan Hulu.

Selain Pj. Sekda Rokan Hulu H. Abdul Haris, S. Sos. M.Si, Turut dihadir Dirjen kemendagri, Tum Anggi Siregar, Inspektur daerah provinsi Riau, Drs. Ervandes fajri, Ak. Ca, Inspektur inspektorat Rohul, Munif, M. Si, kepala dinas, badan dan kantor , serta peseta perwakilan se provinsi Riau.

Dalam Arahannya Sekda menyampaikan Pemerintah sangat apresisi yg luar biasa kepada inspektorat Rohul yang telah banyak menciptakan inovasi-inovasi untuk mepermudah kinerja inspektorat dalam pengawasan pelaksanaan tugas, karna aplikasi ini sangat di butuhkan terutama ASN yang melaksanakan tugas tersebut.

Sementara itu, Sekda harapkan peran aktif inspektorat terhadap kegiatan OPD, pengawasan terhadap pelaksanaan awal sampai pelaksanaan akhir.

Sekda berharap dengan telah diluncurkan aplikasi E-audit ini , kedepan bisa mempermudah terhadap pengawasan pelaksanaan tugas terutama ASN.

“Prioritas kita tahun ini satu titik persoalan kita bisa tuntas, pada tahun selanjutnya kita prioritas kan yang lain,”Ungkap Abdul Haris. (Na).

Baca Juga:  Lagi-lagi Terjadi Di Minas, Dua Orang Pengendara Motor Tewas

Komentar